Depok (30/10/2025) – Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Mampang turut ambil bagian dalam program nasional PENARI (Sepekan Mengejar Imunisasi) yang digagas oleh Kementerian Kesehatan RI. Melalui kegiatan ini, Puskesmas Mampang membuka layanan imunisasi gratis setiap hari selama sepekan, mulai 27 hingga 31 Oktober 2025.
Program PENARI hadir sebagai upaya pemerintah untuk mengejar ketertinggalan imunisasi pada anak-anak yang belum mendapatkan vaksinasi lengkap sesuai jadwal. Kegiatan ini juga menjadi rangkaian peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2025.
Kepala UPTD Puskesmas Mampang, Kurniawati, menjelaskan bahwa selama sepekan pelaksanaan program, pihaknya menyiapkan berbagai layanan imunisasi bagi beragam kelompok masyarakat, mulai dari bayi, balita, ibu hamil, calon pengantin, hingga perempuan usia subur.
“Selama program PENARI ini kami membuka layanan imunisasi setiap hari. Semua masyarakat bisa datang dan mendapatkan layanan secara gratis,” ujarnya, Kamis (30/10/25).
Jenis imunisasi yang disediakan meliputi imunisasi rutin bayi dan balita, imunisasi kejar bagi anak yang belum lengkap vaksinasinya, serta imunisasi tetanus difteri (Td) untuk ibu hamil, calon pengantin, dan perempuan usia subur berumur 15–39 tahun.
Untuk mendapatkan layanan, warga hanya perlu membawa dokumen pendukung. Bagi bayi dan balita cukup membawa Buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) serta fotokopi Kartu Keluarga. Sementara untuk ibu hamil, wajib membawa buku KIA dan KTP. Adapun calon pengantin serta perempuan usia subur cukup membawa KTP atau Kartu Keluarga.
Kurniawati menegaskan, imunisasi merupakan langkah penting dalam melindungi masyarakat dari penyakit berbahaya yang dapat dicegah dengan vaksin. Ia juga mengajak masyarakat untuk lebih proaktif menjaga kesehatan keluarganya.
“Melalui imunisasi, kita bisa mencegah berbagai penyakit menular dan menurunkan angka kematian akibat penyakit yang sebenarnya bisa dicegah. Karena itu, kami mengimbau agar para orang tua memastikan anak-anaknya mendapatkan imunisasi lengkap sejak dini,” pungkasnya.



































