Depok – SMA Negeri 1 Kota Depok berhasil menjadi satu-satunya perwakilan Kota Depok dalam Putaran Final ORImpiade 2025, ajang kompetisi literasi keuangan antar SMA se-Jawa Barat. Dari 500 sekolah yang ikut serta, tim SMAN 1 Depok berhasil meraih juara 4.
Putaran final digelar pada 15 Februari 2025 di SMAN 2 Bandung, hasil kolaborasi antara Mitra Distribusi Obligasi Negara Ritel (ORI) seri ORI027, Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan, serta Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat. Sebanyak 16 sekolah bertanding di babak final setelah lolos dari seleksi ketat.
ORImpiade bertujuan meningkatkan literasi keuangan generasi muda dengan pendekatan interaktif dan menyenangkan. Peserta diajak memahami berbagai instrumen investasi seperti saham, reksa dana, obligasi, dan ORI027 melalui beragam kegiatan seperti penulisan artikel finansial, video literasi, studi kasus, cerdas cermat, dan permainan edukatif.
Moksha Ragadewa Oroh dari SMAN 1 Depok mengaku bangga bisa mewakili kotanya dan menyebut kompetisi ini sangat memperkaya wawasan keuangan. Plt. Kepala SMAN 2 Bandung, Tuti Kurniawati, menyampaikan pentingnya pengelolaan keuangan pribadi sejak dini.
Linda Yulia Tanti, Kepala KCU BCA Soekarno Hatta, menekankan peran mitra distribusi dalam edukasi keuangan, sementara Deni Ridwan, Direktur Surat Utang Negara, mengulas tantangan finansial generasi muda serta pentingnya investasi dan perencanaan keuangan sejak dini.
ORImpiade diharapkan mampu menanamkan kesadaran literasi keuangan pada siswa dan memperkenalkan instrumen investasi yang aman dan terpercaya. Info lebih lanjut tentang ORI027 dapat diakses di www.kemenkeu.go.id/ori.
Artikel ini dilansir dari portal berita Swara Pendidikan (swarapendidikan.co.id).