Hariandepok.id | Sabtu, 24 Agustus 2024 – Ketua Dewan Pakar Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Depok, Mohammad Idris, menegaskan kepada masyarakat Depok bahwa PKS bukanlah partai untuk golongan atau kelompok tertentu. Hal ini disampaikan saat sambutan dalam acara Deklarasi dan Kickoff Imam-Ririn di Hotel Bumi Wiyata, Depok, pada Sabtu (24/8/2024) pagi.
Dalam sambutan yang Ia berikan, Mohammad Idris menepis isu bahwa PKS bukanlah partai yang eksklusif untuk satu kelompok tertentu saja, melainkan partai yang terbuka untuk semua kalangan, melayani dan memperjuangkan kepentingan seluruh masyarakat.
“Kita adalah pemimpin Kota Depok, bukan pemimpin kelompok,” tegasnya.

Lebih lanjut, Mohammad Idris menuturkan bahwa seluruh Dewan Kakar PKS yang hadir dalam acara deklarasi tersebut siap berjuang bersama demi meraih kemenangan dalam kontentasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Depok 2024.
“Seluruh Dewan Pakar PKS yang berjumlah 30 orang pada acara deklarasi ini siap berjuang, dengan mengayunkan tangan kita untuk meraih berkah,” tuturnya.
Selain itu, Mohammad Idris optimis dengan kemenangan yang akan diraih. Karena tujuan yang ingin dicapai adalah demi terwujudnya kemaslahatan umat.
“Kita semuanya Insyaallah bisa memenangkan, karena tujuan kita untuk menebar kebaikan dan kemaslahatan umat, karena untuk menebar kebaikan, maka caranya pun harus baik.”
Maka dengan itu, segala tuduhan yang menyebut PKS adalah partai untuk golongan atau kelompok tertentu merupakan hal yang tidak benar.